PSV Hancurkan Sembilan Pemain Heracles 4-0 | IVoox Indonesia

July 8, 2025

PSV Hancurkan Sembilan Pemain Heracles 4-0

PSV Eindhoven1

 

IVOOX.id, Almelo - PSV Eindhoven berhasil meraih kemenangan dalam laga pekan ke-16 Liga Belanda dengan melibas tuan rumah Heracles Almelo 4-0 di Stadion Polman, Almelo, Belanda, Minggu (16/12) dini hari WIB.

Tuan rumah harus menyelesaikan pertandingan dengan sembilan pemain di atas lapangan lantaran kartu merah yang diterima Jesper Drost dan pemain pengganti Lennart Czyborra.

Kemenangan tersebut memantapkan posisi PSV di puncak klasemen dan kini tim besutan Mark van Bommel itu mengoleksi 45 poin, menambah jarak dari Ajax (40), yang baru bermain pada Minggu malam WIB, menjadi lima poin. Sedangkan Heracles (23) harus rela tergelincir turun ke peringkat ketujuh.

Steven Bergwijn membuka keunggulan PSV pada menit ke-11 saat mengakhiri sebuah serangan cepat dengan menyambut umpan kiriman Jorrit Hendrix. Lantas pada menit ke-32 tandukan jarak dekat Daniel Schwaab dalam situasi sepak pojok menerima umpan silang Luuk de Jong berhasil menggandakan keunggulan PSV.

Pada pengujung babak pertama, wasit Dennis Higler memberikan kartu merah kepada Drost menyusul peninjauan terhadap rekaman dari asisten wasit video (VAR).

PSV kian menggila dan memperbesar keunggulan mereka pada menit ke-78 saat umpan silang Hirving Lozano berhasil disambut sundulan oleh Denzel Dumfries.

Nasib nahas kian melanda Heracles saat Czyborra yang baru masuk pada menit ke-62 menerima kartu merah dari wasit akibat dengan sengaja menghalau bola tembakan Dumfries menggunakan tangannya pada menit 89.

PSV juga mendapatkan hadiah tendangan penalti dari insiden tersebut, sayang Gaston Perreiro yang menjadi algojo gagal mengkonversi saat tembakannya diselamatkan kiper Janis Blaswich dan hanya berbuah sepak pojok.

Akan tetapi, Pereiro menebus kegagalannya tersebut dengan mencetak gol pamungkas dengan menanduk umpan silang Angelino pada masa injury time. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply